My Menu

Trend Masa Depan Telematika

Seiring berkembangnya kemajuan teknologi yang semakin pesat, trend telematika sekarang dapat dirasakan semua orang dari mulai anak-anak, remaja hingga dewasa. Internet menjadi pembuka dari trend telematika masa depan terlebih lagi didukung dengan perangkat yang semakin mutakhir. Pada era sekarang HP, tablet, komputer/laptop bukan menjadi kebutuhan orang dewasa saja, anak-anak yang bisa dikatakan masih balita sudah mengerti cara menjalankan tablet/hp padahal bisa dibilang mereka belum bisa membaca tulisan yang ada di device tersebut. Hal ini didukung dengan aplikasi yang disediakan dan didapatkan secara gratis yang dapat di download sesuai kebutuhan mereka.

Jika 2 atau 3 tahun lalu laptop dan hp hanya sedikit yang memanfaatkan teknologi touchscreen namun sekarang teknologi touchscreen dipakai hampir di seluruh device. Jadi bukan hanya hayalan semata teknologi seperti yang ada di film-film yang menceritakan masa depan akan terwujud, seperti komputer yang didesain secara 3D dengan layar transparan dan digunakan secara touchscreen akan menjadi kenyataan. Mobil yang dijalankan tanpa di gas, namun hanya dengan menekan tombol yang disediakan untuk berjalan, maka mobil tersebut akan berjalan sesuai tempat yang dituju dengan jalan yang ditunjukan oleh sistem navigasi. Perusahaan Industri seperti pabrik kini memanfaatkan teknologi robot dibandingkan dengan tenaga manusia, selain menekan biaya produksi hasil yang dicapai pun akan lebih cepat dan maksimal.

Namun dibalik ini semua tren telematika masa depan merupakan kebebasan individu untuk mengembangkan dan menjadikannya sebagai suatu trend di dalam masyarakat. Yang pasti dalam proses perkembangannya harus dilakukan dengan penuh tanggung jawab dan tidak melanggar norma-norma yang berlaku di masyarakat. Sehingga tidak merugikan pihak lain dan tidak menguntungkan diri sendiri. Sehingga trend ke depan telematika dapat menjadi suatu trend yang dapat diterima dan dinikmati oleh seluruh masyarakat, baik dari kalangan atas maupun dari kalangan bawah.


#Referensi :

No comments:

Post a Comment