Menurut
pendapat saya sebagai seorang pelajar , peran pendidikan untuk
pembangunan bangsa Indonesia sangatlah penting. Karena kesejahteraan
suatu bangsa di ukur dari pendidikan masyarakat Negara itu sendiri ,
apabila suatu Negara masyarakat nya memiliki taraf pendidikan yang
tinggi, maka tingkat pengangguran di Negara itu pun akan rendah.
Tanpa
adanya pendidikan , suatu Negara akan tertinggal dalam segala hal dalam
pesaingan di era globalisasi ini. Di era ini Negara di tuntut untuk
kreatif dan sadar akan penting nya ilmu pendidikan. Karena Negara yang
memiliki pendidikan yang rendah akan sulit untuk menjadi Negara yang
besar dan bukan tidak mungkin akan dijajah atau zaman sekarang biasa
disebut dikendalikan atau dimanfaatkan oleh Negara lain untuk
kepentingan nya.
Secara
umum pendidikan terbagi dua macam , yaitu pendidikan formal dan non
formal. Di Indonesia sendir pendidikan formal mencakup sekolah dasar,
menengah, atas, dan kemudian dilanjutkan perguruan tinggi. Biasanya
tingkat intelektual seseorang diukur dari pendidikan akhir yang ia
miliki (walaupun beberapa mungkin ada yang tidak bisa sekolah karena
tidak memiliki biaya tetapi ia memiliki kelebihan kemampuan otodidak).
Biasanya tingkat pendidikan yang ia miliki dapat menjadi modal untuk
mendapatkan suatu pekerjaan. Pendidikan nonformal adalah pendidikan
diluar formal, yaitu sebagai penambah atau pelengkap pendidikan formal.
Contoh nya, apabila seorang anak suka bermain badminton atau sepakbola,
ia dapat mengikutin sekolah olahraga itu di waktu ia sepulang sekolah
dan terkadang ilmu didapat dari pendidikan nonformal dapat memberikan
kemampuan dan skill yang dibutuhkan melebihi pendidikan formal.
Oleh
karena itu, marilah kita bantu anak-anak Indonesia yang kurang mampu,
agar mereka dapat sekolah seperti anak-anak lainnya. Karena bukan tidak
mungkin masa depan Indonesia ada di tangan mereka.
Saya
juga mengutip kata-kata dari seorang tokoh yang bernama Franklin D
Roosevelt, ia mengatakan “kita tidak selalu bisa membangun masa depan
bagi generasi muda, tetapi kita bisa membangun generasi muda untuk masa
depan”.
No comments:
Post a Comment